Blog ipa yang Pak Azis buat ini
akan sia-sia apabila kalian hanya
melihat tanpa membacanya dan
memerhatikan dengan cermat.
Hal itu penting, sebab blog ini pun
suatu saat akan berguna sebagai
dasar atau landasan kalian belajar
meskipun kalian sudah berada
di SLTA (Sekolah Lanjutan Tingkat
Atas).
Blog ini Bapak biarkan ada
di internet untuk kalian dan siswa
yang masih belajar di SMP. Sebab
mencari materi dan contoh soal
IPA di internet tidak mudah.
Blog Bapak ini merupakan
blog yang banyak materi IPA
pilihan.
Belajar daring yang siaran
langsung belum tentu mudah
kalian ikuti. Daring siaran yang
RECORDED atau pun LIVE atau
VISUAL memerlukan kepekaan
mata dan telinga. Sedangkan
belajar dari blog hanya
memerlukan kepekaan mata.
Sebagaimana buku ajar, dapat
kapan saja dipelajari berulang-
ulang. Apalagi bagi kalian yang
akan memilih jurusan IPA di
sekolah lanjutan. Jangan sampai
yang menengok blog ini hanya
Bapak sebagai pembuatnya.
Materi IPA ini untuk kalian.
Merebaknya kasus COVID-19
ini menjadi pembelajaran bagi
semua pihak, bahwa peran guru
tidak dapat dianggap enteng.
Pada akhirnya guru juga yang
dibutuhkan saat sekolah tidak
dalam kondisi KBM berjalan
normal.
Jumlah guru Indonesia yang
aktif berkisar jumlahnya 4
jutaan mulai dari tingkat PAUD
sampai SLTA ini perlu diberi
ruang bernapas. Guru yang
pengabdiannya "nothing to lose"
hanya 1 : 1.000.000 di tengah
wabah Corona. Bapak bukan
apa-apa dibandingkan guru
yang 1 di antara sejuta itu.
Bapak, guru yang tidak ikut-
ikutan trend zoom atau video
conference atau pun "door to
door" ke rumah siswa. Bapak
hanya mampu di Blog, inilah
kreasi Bapak dalam menyikapi
pembelajaran jarak jauh.
Bapak tidak mungkin mengabdi
sampai total seperti guru-guru
yang pengabdiannya luar biasa.
Pengabdian Bapak hanya seputar
guru perkotaan, yang tak banyak
kendala. Berbuat sesuai dengan
kondisi kota, yang jangkauan
sinyal internet memadai dan
dengan siswa yang rata-rata
punya gadget yang mendukung.
Wilayah Tangerang Raya adalah
wilayah yang masih terjangkau
sinyal internet. Kecuali jika
Bapak mengajar di wilayah
yang sulit akses internet, mungkin
lain lagi caranya.
Bapak membuat blog sejak tahun
2011. Blog ini adalah blog yang ke-52.
baru dikunjungi sebanyak 4.166 x.
Dari blog-blog yang sudah Bapak buat,
terbanyak jumlah kunjungan sekitar
39.700-an kali, itu pun untuk blog
Bapak yang sudah ada 8 tahun lalu.
Jadi sesungguhnya memang dari
jutaan blog yang berseliweran di
jagat maya, tidak mudah untuk 1 blog
mendapat jumlah viewer yang banyak.
Apalagi yang berkaitan dengan isi
pelajaran.
Belajar melalui blog, kalian tidak
perlu khawatir ketinggalan catatan.
Sebab blog berisi tulisan, tidak seperti
siaran video. Pembelajaran melalui
video, kalian dituntut untuk cepat-
cepat mencatat untuk bisa ingat isi
pelajaran. Tetapi dengan blog, kalian
tinggal menyalinnya, karena blog
berisi catatan. Apabila ada pemahaman
yang dilengkapi gambar, blog tentu
lebih terlihat daripada video. Karena
gambar di dalam video tidak mungkin
lama ditayangkan, dia terkendala
durasi tayang. Sedangkan di dalam
blog, gambarnya utuh terlihat kapan
pun kalian mengunjungi blog.
Jumlah blog IPA Bapak jumlahnya
lebih kurang 50 buah. Materi pelajaran
IPA tersebar. Kalian bisa melihat
puluhan blog Bapak melalui : ππ
azissyahrulblog2020.blogspot.com
Kalian tinggal klik π· π itu dan melihat
nama-nama blog yang ada di sisi kanannya. Tentu saja kalian harus mengkliknya satu per satu. Blog-blog itu akan mubazir jika tidak kalian pelajari isinya.
Blog ini merupakan bukti Bapak telah
melakukan pembelajaran jarak jauh
kepada kelas VII-6 dan Kelaa IX-1, 2, 3, 4
dan 5. Dipelajari pada tanggal 26 Maret 2020 sampai 08 Mei 2020. Kelas IX-1, 2,
3, 4 dan 5 belajar sampai 14 April 2020
dan kelas VII-6 sampai 08 Mei 2020.
Bapak tidak memberi tugas. Sebab
tugas online memberatkan Bapak sebagai
guru yang memberi tugas dan kalian
yang mengerjakan tugas. Semoga tidak
ada lagi belajar jarak jauh dalam jangka
waktu lama seperti sekarang ini. Kalian
dapat sekolah kembali dengan normal.
Hanya membaca, masih tidak mau?
Ingat manusia bisa maju karena awalnya
membaca. Iqro = bacalah! Tidak sulit sekadar membaca daripada kalian diberi
tugas mengerjakan soal.
Untuk memutus rantai penularan
COVID-19 diharapkan kalian patuhi
himbauan pemerintah, #jangankeluarrumah , jika tidak penting.
Semakin kalian betah di rumah, semakin cepat musibah ini berakhir. Semakin kalian abaikan, semakin lama kondisi ini berakhir. Sebab penularan dapat terjadi berasal dari OTG (orang tanpa gejala). Yang terlihat sehat belum tentu tidak positif. Beribadah dan belajarlah dari rumah!
Kota Tangerang, 11 Ramadhan 1441 H
AZIS SYAHRUL
GURU IPA
TEKAN/KLIK TAUTAN/LINK BERIKUT:
ππππ·π·πππππ
GETARAN DAN GELOMBANG
GETARAN - GELOMBANG DAN BUNYI
ENERGI DAN USAHA
PROTOKOOPERASI
SIMBIOSIS
KOMPETISI
CERMIN DATAR LIPAT
HAMBATAN PENGGANTI
BIDANG MIRING
PENGUNGKIT
KATROL
BIOLOGI
MIKROSKOP
KAMERA